Iklan

Kencreng: Harmoni Shalawat Al-Barjanji dalam Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW

KABAR KEMIRI
Senin, 12 Januari 2026, 05:33 WIB Last Updated 2026-01-11T22:41:50Z


Kencreng: Harmoni Shalawat Al-Barjanji dalam Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW

KEMIRI – Tradisi budaya Islam Kungkrus Kencreng kembali digelar oleh warga Desa Bedono Pageron, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Minggu (11/01/2026). Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di Masjid Al Barokah Bedono Pageron dan diikuti oleh berbagai grup kencreng dari dalam maupun luar desa.


Kungkrus Kencreng merupakan tradisi keagamaan yang memadukan kegiatan kungkrus atau latihan bersama dengan seni musik tradisional Islam berupa lantunan shalawat Al-Barjanji yang diiringi alat musik kencreng, seperti gendang kecil dan simbal. Tradisi ini telah mengakar kuat di tengah masyarakat sebagai sarana syiar Islam sekaligus pelestarian budaya Jawa-Islam.


Dalam kegiatan tersebut, seluruh grup kencreng yang ada di Desa Bedono Pageron turut ambil bagian. Selain itu, hadir pula grup-grup kencreng tamu dari berbagai desa, di antaranya Desa Rejowinangun, Kecamatan Kutoarjo, Desa Bedono Kecamatan Karangduwur, serta desa-desa lain di wilayah sekitar Purworejo.


Melalui irama kencreng yang berpadu dengan lantunan shalawat, suasana peringatan Isra’ Mi’raj terasa semakin religius dan penuh kebersamaan. Selain sebagai bentuk penghormatan terhadap peristiwa agung perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antargrup seni Islami serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.


Warga berharap, tradisi Kungkrus Kencreng dapat terus dilestarikan dan diwariskan kepada generasi muda sebagai bagian dari identitas budaya dan nilai-nilai keislaman yang moderat, harmonis, dan penuh kearifan lokal. (nj)

Komentar

Tampilkan

  • Kencreng: Harmoni Shalawat Al-Barjanji dalam Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW
  • 0